Friday, October 16, 2015

REVIEW JURNAL: PENERAPAN E-BUSINESS DI INDONESIA


Tugas Softskill Pengantar Bisnis Informatika


Anggota:
Raden alvikar pambudi      58412462
Harisman Nugraha              52412326
Ahmad sulaiman                  50412481
Metta Christ natalius Zeb  54412558
Rifky Refliansyah               56412359


I. Pendahuluan
            E-business adalah penggunaan jaringan elektronik dan dihubungkan dengan teknologi, untuk meningkatkan, mengubah atau membuat sebuah proses atau sistem bisnis yang menciptakan nilai superior untuk konsumen sekarang maupun potensial. E-business tidak hanya melibatkan penjualan dan pembelian produk atau jasa, namun juga melibatkan pelayanan kepada pelanggan, kerjasama dengan mitra bisnis, dan melakukan transaksi elektronik di dalam organisasi.
            Indonesia merupakan salah satu negara berkembang di kawasan Asia yang memiliki nilai pertumbuhan GDP tahunan pada tahun 2009 sebesar 4,5% dengan persenta pengguna internet per 100 penduduk sebesar 8,7% (sumber : worldbank) dan merupakan pangsa pasar yang potensial di dunia. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di dunia sangat pesat diikuti dengan penerapan ilmu dan pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari. Ilmu pengetahuan dan teknologi digunakan sebagai salahsatu alat untuk mencari alternatif solusi dari permasalahan kehidupan yang dihadapi. Teknologi informasi merupakan salahsatu teknologi yang mendapat cukup banyak perhatian untuk dikembangkan mengingat informasi
merupakan penyampaian pesan antara pihak-pihak yang berkepentingan baik          dalam urusan bisnis, kenegaraan, maupun sosial.
            Teknologi informasi merupakan suatu teknologi yang digunakan untuk mengolah data, mulai dari mendapatkan, menyusun, memproses, menyimpan, memanipulasi data dalam berbagai cara untuk menghasilkan informasi yang berkualitas, yaitu informasi yang relevan, akurat dan tepat waktu, yang digunakan untuk keperluan pribadi, bisnis dan pemerintahan dan merupakan informasi yang strategis untuk pengambilan keputusan. Aplikasi teknologi informasi dalam setiap aspek kehidupan dapat ditemui pada aplikasi di bidang sains, teknik/rekayasa, bisnis/ekonomi, administrasi umum, perbankan, pendidikan, pemerintahan, kesehatan/kedokteran, industri/manufaktur, transportasi maupun pertahanan dan keamanan. Teknologi informasi berkembang cukup pesat di Indonesia. Fenomena ini dapat
dilihat dengan meningkatnya penggunaan internet masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun. Saat ini Indonesia menduduki urutan kelima pengguna Internet di dunia. China berada di peringkat pertama (338 juta pengguna internet), Jepang (94 juta), India (81juta) dan Korea Selatan (37,5 juta) (sumber : antaranews.com).

II. PENERAPAN E-BUSINESS SAAT INI DI INDONESIA
            Paradigma E-Business saat ini menjadi trend teknologi informasi yang digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Keuntungan yang diharapkan dapat diperoleh perusahaan dengan menerapkan E-business adalah untuk meningkatkan tingkat efisiensi dan efektivitas perusahaan, memperluas jangkauan dan ruang gerak perusahaan serta meningkatkan peluang perusahaan untuk menciptakan produk dan jasa yang baru. Penerapan E-business pada perusahaan di Indonesia diaplikasikan dalam beberapa sistem perusahaan yang meliputi :
1. Sistem Fungsi Bisnis (Functional Business System), yang terdiri dari sistem marketing, sistem sumber daya manusia, sistem manajemen keuangan, sistem akutansi dan sistem manufaktur.
2. Sistem Kerjasama Perusahaan (Enterprise Collaboration System)
3. Sistem Transaksi (Transaction Processing System)
4. Integrasi Aplikasi Perusahaan (Enterprise Application Integration)

Seperti contoh yang dapat kita ambil dalam penerapan e-business di Indonesia adalah Sistem Manajemen Keuangan (Financial Management System). Sistem manajemen keuangan berbasis perusahaan mendukung manajer bisnis dan para praktisi dalam keputusan yang berkaitan dengan keuangan bisnis alokasi sertapengendalian sumber daya keuangan di dalam bisnis. Kategori utama sistemmanajemen keuangan meliputi manajemen kas dan investasi, penganggaran modal,perkiraan keuangan dan perencanaan keuangan. Penerapan E-business dalam sistem manajemen keuangan dapat dilihat pada Gambar di bawah ini.
Gambar. Sistem Informasi Manajemen Keuangan

III. Tujuan
       E-Business akan semakin banyak diterapkan oleh perusahaan di Indonesia kedepannya. Tuntutan globalisasi, digitalisasi dan tingkat persaingan antar perusahaan dalam menyediakan produk atau jasa yang berkualitas dan tepat waktu serta keunggulan harga atau differensiasi produk ataupun jasa menjadikan perusahaan harus menggunakan teknologi informasi atau E-business sebagai salahsatu teknologi yang dapat memberikan kemudahan koordinasi antar fungsi bisnis, memberikan pelayanan yang tercepat kepada pelanggan sehingga mampu bersaing dengan perusahaan lainnya. Untuk membantu percepatan pertumbuhan E-Business di Indonesia, Pemerintah saat ini juga telah memberikan dukungan dengan mengeluarkan regulasi UU No 11 tahun 2008 yang mengatur tentang informasi dan transaksi elektronik. Undang- Undang ini memiliki jangkauan yurisdiksi tidak semata-mata untuk perbuatan hukum yang berlaku di Indonesia dan/atau dilakukan oleh warga negara Indonesia,
tetapi juga berlaku untuk perbuatan hukum yang dilakukan di luar wilayah hokum (yurisdiksi) Indonesia baik oleh warga negara Indonesia maupun warga negara asing atau badan hukum Indonesia maupun badan hukum asing yang memiliki akibat hukum di Indonesia, mengingat pemanfaatan Teknologi Informasi untuk Informasi Elektronik dan Transaksi Elektronik dapat bersifat lintas teritorial atau universal.

IV. KESIMPULAN
            Berdasarkan analisis kondisi penerapan E-business di Indonesia saat ini dan penerapannya di negara lain serta prospek E-business di Indonesia maka dapat disimpulkan bahwa :
1. Penerapan teknologi informasi di Indonesia sudah dilakukan di seluruh aspek kehidupan, baik sosial, kenegaraan, perekonomian atau aspek kehidupan lainnya.
2. Penerapan E-business di Indonesia telah diterapkan secara komprehensif pada seluruh sistem di perusahaan-perusahaan berskala besar. Namun penerapan ebusiness di Usaha Kecil Menengah masih sebatas penggunaan e-commerce.
3. Beberapa faktor yang berpengaruh terhadap keberhasilan penerapan e-business adalah manajemen perusahaan, sumberdaya perusahaan baik sumberdaya manusia atau sumber daya lainnya dan inovasi proses.


No comments: